Haji Tomcat vs Utuh Kukura " Bajalanan ka kota Tanjung (Visit Tabalong) "

Setelah terhenti sekitar 2,5 tahun, akhirnya sesuai rencana di akhir tahun 2014 kemarin kami berhasil menyelesaikan proses syuting untuk pembuatan video Haji Tomcat vs Utuh Kukura jilid 5. Meskipun sempat dimundurkan ke awal tahun 2015, proses syuting yang memakan waktu 2 hari ini nyaris tanpa kendala. Harapan kami tentunya video ini kembali bisa menghibur masyarakat secara luas seperti sebelumnya. Terutama sekali bagi masyarakat kabupaten Tabalong, karena video ini mengangkat beberapa tempat unggulan di Kabupaten Tabalong. Diharapkan selain menghibur, akan menambah wawasan kita semua tentang kabupaten Tabalong.

Syuting video Haji Tomcat vs Utuh Kukura "Bajalanan ka kota Tanjung (Visit Tabalong)" ini mengambil tempat seputar wilayah kecamatan Muara uya - Kota Tanjung. Minimnya waktu membuat beberapa tempat seperti objek wisata kinarum, taman murung pudak, dan bandara warukin batal menjadi tempat syuting. Sebagai gantinya, kami mengambil tempat di SMPN 6 Muara Uya, Gunung batu desa Lumbang, Sungai di desa Lumbang (randu), Tanjung Puri, Tugu Sarabakawa Mabuun, dan Islamic Center Tanjung. Berikut beberapa foto yang diambil ketika kami syuting:





Untuk video Haji Tomcat vs Utuh Kukura "Bajalanan ka kota Tanjung (Visit Tabalong)" akan segera kami upload setelah selesai dibuat.

UPDATE RILIS HAJI TOMCAT vs UTUH KUKURA JIDIL 5:

Komentar

Postingan Populer